RESMI DILUNCURKAN, "JENDELAKU" MENDUKUNG KINERJA DEWAN

Bersama Bupati dan Wakil Bupati Kulon Progo, Ketua DPRD, Akhid Nuryati, SE menyaksikan secara langsung peluncuran JendelaKu milik Pemerintah Daerah Kabupaten Kulon Progo pada Selasa (21/07/2020). Acara yang dilangsungkan di Command Room Dinas Kominfo Kulon Progo dihadiri pula oleh Setda dan Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Daerah Kulon Progo, termasuk Sekretaris DPRD, Sarji, S.IP, M.AP. Aplikasi JendelaKu ini nantinya akan mengintegrasikan beberapa aplikasi milik Pemkab Kulon Progo serta beberapa layanan untuk masyarakat seperti pembayaran PDAM maupun PBB. 

Selain acara launching, ada juga paparan dari Sekda terkait cara pendaftaran akun untuk bisa mengakses aplikasi JendelaKu. Penjelasan ini diikuti secara langsung melalui webinar dengan aplikasi Zoom Meeting di masing-masing dinas dan kantor. 

Integrasi Aplikasi JendelaKu nantinya akan memasukkan dua Aplikasi penting yang erat hubungannya dengan DPRD yaitu LacakKu dan AspirasiKU. Aplikasi LacakKu ini berguna untuk tracing tamu yang datang ke DPRD, terutama di masa pandemi Covid-19. Sedangkan untuk aplikasi AspirasiKu mendukung kinerja DPRD untuk menampung aspirasi yang disampaikan masyarakat melalui dewan. Aspirasi akan ditampung dan dipilah oleh admin kemudian ditindaklanjuti oleh masing-masing komisi yang membidangi. (YA2020)